[repost] membangun tuman (habit / kebiasaan) baru

Setelah sekian lama, satu posting ini berhasil saya tulis lagi – beberapa waktu setelah berbincang tentang Atomic Habits bersama beberapa teman. Pada saat yang sama saya juga sedang banyak belajar tentang bagaimana pikiran manusia sesungguhnya bekerja (how does human mind really works?). Saya sedang mengikuti beberapa tokoh seperti Dr. Bruce Lipton, Gregg Braden dan Dr.…

[repost] memaknai jeda – waktu hening ini

Tulisan ini saya posting di bulan April 2020, di awal pandemi. Saya tuliskan di sini karena berkaitan dengan tulisan saya sebelumnya : becoming a human being (sebuah catatan). Buat saya pribadi, disrupsi pandemi ini menjadi kesempatan luar biasa. Sebuah jeda, waktu hening yang diberikan kepada kita untuk merenungkan banyak hal terutama segala hal yang selama…

[COVID-19] mari jadi bagian dari solusi

Setelah WHO mendeklarasikan COVID-19 sebagai pandemi Global – segera setelahnya, tanggal 10 Maret 2020, Direktur Jenderal WHO Tedros Adhanom-Ghebreyesus menulis surat pada Jokowi untuk mendeklarasikan Status Darurat Nasional COVID-19 di Indonesia. Angka penderita COVID-19 di Indonesia saat itu ada di angka 34. Apakah karena tidak percaya sama Indonesia, bisa jadi, tapi saya memahaminya karena Tedros belajar pengalaman…

my dear family and friends

Semoga semua dalam kondisi baik ya. Mungkin tulisan ini terasa aneh atau lucu, tapi semoga kalian semua bersedia membaca posting ini sampai akhir. Jujur saya berpikir berulang kali sebelum mulai tapi akhirnya saya memutuskan untuk menyampaikan apa yang ada di benak saya untuk kalian semua, keluarga dan sahabat tercinta. Saya menuliskan blogpost ini setelah beberapa…

back azimuth : sebuah pengantar

Melihat ke belakang – ke titik berangkat, menelaah pergeseran yang terjadi untuk mengoreksi langkah ke depan. Begitulah kira-kira pemahaman awam saya tentang Back Azimuth. Walaupun waktu dulu di kepanduan sempat belajar tentang penggunaan kompas dan navigasi sederhana waktu berkegiatan di alam terbuka, saya tidak pernah betul-betul memanfaatkannya. Istilah Back Azimuth ini saya dengar beberapa kali dari…

boxes (hidup dan bergerak dalam kotak)

  Kontras Dua Pengalaman Beberapa waktu ini saya harus tinggal di Singapura, saya menginap di kediaman salah satu keluarga besar. Saya tinggal di sebuah apartemen di lantai ke 12. Dari ketinggian apartemen tersebut panorama kota Singapura memang bagus sekali. Memberikan gambaran bagaimana sebuah kota megapolitan yang sangat internasional dan modern berkembang dan dikelola dengan sangat…

masuk ke dalam waktu jeda

  “On-Off itu penting Andy”, kata-kata kang Wawan Husin masih terngiang sampai hari ini. Kata-kata tersebut saya catat dalam obrolan bersama kang Wawan, saat saya minta saran-saran beliau dalam tahap perintisan KPB (Kelompok Petualang Belajar) Semi Palar KPB adalah Jenjang teratas setelah angkatan pertama Semi Palar menuntaskan Ujian Nasional tanda mengakhiri pendidikan formal jenjang SMP.…

memetakan perjalanan ke depan

  Bagi saya, perjalanan hidup terutama sejak tahun 98an, paska Krisis Moneter menarik ditelusuri, dirangkai dan ditemukan maknanya. Di tahun-tahun tersebut saya memilih ‘pindah jalur’ dari bidang Arsitektur yang dulu ditekuni ke jalur pendidikan. Banyak sekali untaian peristiwa yang kemudian dialami dan saat kemudian terus dirangkai terbaca menjadi proses yang bagi saya menakjubkan – kadang…